Panduan Praktis: Cara Merawat Mobil Setelah Proses Coating

Nano ceramic coating adalah salah satu cara untuk melindungi permukaan mobil agar tidak berubah warna. Penyebab perubahan warna pada mobil seringkali disebabkan oleh perubahan suhu, paparan sinar ultraviolet yang berlebih, polusi, dan masalah lainnya. Untuk melindungi cat mobil sobat, sobat dapat membersihkan dahulu dan menambah lapisan pelindung. Selain itu, nano coating ceramic terbukti sangat efektif untuk melindungi permukaan mobil bahkan di kondisi ekstrim.

Tapi bukan berarti mobil sobat OTOPIA AUTO SOLUTION akan tetap terlihat kinclong selama 5 tahun setelah melakukan coating. Sobat-sobat perlu menjaga lapisan coating dengan cara simpel berikut agar mobil sobat tetap terlihat kinclong, wet-looking dan tetap memiliki efek hydrophobic (efek daun talas). Simak baik-baik yaa!

1. Jangan tinggalkan mobil ketika terkena hujan atau terkena noda

Jika mobil terkena hujan atau lumpur, segera cuci dengan air mengalir tanpa perlu menggunakan sabun. Mimin sarankan agar mobil sobat tidak terkena air selama 3 hari agar lapisan nano coating-nya dapat menempel maksimal. Jika sobat membiarkan hal ini, bisa dipastikan mobil sobat akan mengalami watermark pada lapisan coating seperti foto berikut.

2. Jauhkan mobil dari area lembab

Untuk menghindari jamur pada kaca jendela dan body mobil, sobat perlu menjauhkan mobil dari tempat yang lembab. Jangan biarkan ada embun atau tetesan air menempel di body dan kaca mobil agar jamur tidak dapat menempel dan bertambah banyak.

3. Jangan gunakan kanebo untuk mengelap mobil

Kanebo tidak mimin sarankan untuk menjadi lap setelah mencuci mobil karena bisa menyebabkan swirl dan baret-baret halus pada lapisan coating maupun body mobil. Sebaiknya gunakan kain microfiber untuk mengelap mobil karena permukaan kain yang halus dan dapat menyerap air lebih banyak. Berikut contoh baret-baret pada body mobil.

Baret dan Swirll di Body mobil yang tidak di coating

4. Gunakan sabun dengan kadar pH yang seimbang

Sabun cuci mobil yang baik adalah sabun yang memiliki pH 7 (netral), tujuannya adalah untuk melindungi lapisan nano coating dan cat mobil agar tidak cepat terkikis. Mimin sarankan untuk menggunakan produk sabun mobil 3M “Gold Series”, sepaket dengan spons lembut berbahan poliuretan dari 3M dengan harga Rp. 100.000,- dan potongan Rp. 25.000 jika mobil anda di coating di Otopia Auto Solution.

5. Aplikasikan cairan wax secara rutin

Setelah coating di OTOPIA AUTO SOLUTION, sobat akan mendapatkan free cairan wax yang dapat digunakan secara rutin 2 minggu 1 kali setelah mobil di cuci dan di lap hingga kering. Cara pengaplikasiannya mudah, tinggal semprot ke 1 panel secara menyeluruh kemudian ratakan menggunakan kain microfiber kering. Aplikasikan cairan wax secara bertahap per 1 panel untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

6. Lakukan maintenance di OTOPIA AUTO SOLUTION

Mimin sarankan untuk melakukan maintenance secara rutin selama 6 bulan sekali agar lapisan nano coating mobil sobat tetap terjaga. Proses maintenance di OTOPIA AUTO SOLUTION sudah include car wash, poles dan re-apply nano coating, detailing interior dan detailing mesin mobil. Tapi, jika ada kendala yang tidak dapat ditangani secara mandiri seperti ada watermark, swirl, jamur kaca body dan khususnya getah pohon ataupun kotoran burung menempel, segera lakukan proses maintenance sebelum cat mobil sobat rusak.

Berikut adalah panduan-panduan praktis untuk merawat mobil setelah di nano coating secara mandiri. Jangan ragu untuk hubungi mimin di nomor whatsapp yang ada di bawah jika ada hal-hal mengganjal terkait nano ceramic coating maupun proses pekerjaan di OTOPIA AUTO SOLUTION yaa!

Dapatkan perlindungan maksimal untuk mobil kesayangan Anda di OTOPIA GM AUTO! Raih kilau dan daya tahan ekstra dengan jasa coating mobil terbaik kami. Lindungi cat mobil dari cuaca ekstrem dan segala tantangan di jalan. Pesan sekarang untuk mengamankan investasi Anda dalam keindahan dan performa mobil. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk meraih tampilan mobil yang luar biasa dan perlindungan optimal. Kunjungi OTOPIA GM AUTO sekarang!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *